Tuesday, 23 May 2017

Cara Setting Hotspot di MikroTik


Cara setting hotspot mikrotik, adalah aplikasi hotspot untuk akses internet terbatas pada jaringan Anda, manajemen dan perhitungan penggunaan internet hotspot berdasarkan quota (volume-based) dan berdasarkan waktu (time-based) yang menggunakan system pra-bayar atau pasca-bayar. Hotspot MikroTik sangat cocok diaplikasikan pada jaringan WiFi/Kabel Hotel, Apartemen, Restoran, Kantor, Sekolah, RT/RW Net, dan publik area lainnya.

User atau costumer harus mempunyai Account/Login Name yang diberikan oleh Operator untuk mengakses internet. Proses login berbasis web jadi mudah atau familiar dan dapat diaplikasikan pada semua System Operasi yang ada saat ini, hanya membutuhkan softwareWeb Browser (Internet Explorer, Mozila Firefox, Opera dll) Aplikasi ini dapat berjalan pada infrastruktur WiFi atau kabel UTP selama ada koneksi ke Server Billing.

Fitur Hotspot MikroTik

    Otentifikasi User, user akan dihadapkan halaman otenfikasi/login sebelum user menggunakan koneksi internet.
    User Account, Pengaturan & batasan username/account dengan batasan penggunaan koneksi internet berdasarkan :
        Time Based (waktu)
        Traffic amount (download and upload)
        Rate Limits (speed)
    Auto generate voucher template
    Generate random/acak username password
    Web Based Hotspot Control Panel, Memanage billing anda dengan berbasis web based, yang dapat memudahkan pengoperasian tanpa install software client apapun dan dapat di akses dimana pun anda berada
    Trial User, anda bisa memberikan fungsi trial pada user. Tanpa login dengan username, dengan menggunakan konsep login dengan identifikasi dengan MAC Address yg mempunyai format unik yang berbeda setiap komputer. Anda bisa mengatur lama trial setiap 1 MAC address, contoh anda memberikan waktu 2 jam setiap MAC address untuk mengakses hotspot setiap harinya.
    Bypass Website, pengaturan akses website tertentu agar bisa di akses tanpa melalui otentifikasi hotspot mikrotik.
    UserManager Mikrotik, aplikasi radius server internal MikroTik.
    External Billing Software, pengaturan yang dapat menggunakan billing software pihak ketiga berbasis radius server.


Cara Setting Hotspot di MikroTik Dengan Winbox
Contoh dalam artikel ini dengan kondisi:


cara setting hotspot mikrotik
MikroTik Hotspot Topology

    Menggunakan routerboard RB750, Ver ROS v6.32.2
    Mengaplikasikan dalam jaringan kabel di port/ether5, dan di distribusikan menggunakan WiFi access point terpisah. Jika menggunakan interface wireless built-in routerboardnya, Anda tingal setup wlan seperti contoh pada artikel saya sebelumnya Cara Setting WiFi Access Point Di Routerboard MikroTik, dan saat setup hotspot pilih interface wlan tersebut.


Step 1 - Login ke winbox, klik Menu "IP > Hotspot" dalam contoh ini menggunakan Hotspot Wizard yang sudah disediakan agar menjadi lebih mudah, klik "Hotspot Setup"


Step 2 - Pilih Interface/Port dalam routerboard Anda, contoh di artikel ini saya menggunakan ether5.

IP address hotspot mikrotik

Step 3 - Input IP Address yang digunakan untuk jaringan hotspot mikrotik Anda, defaultnya 10.5.50.1/24.


Step 4 - Pada bagian ini masukan range IP Address yang akan di terima User. Defaultnya user akan mendapatkan IP Address 10.5.50.2 s/d 10.5.50.254.


Step 5 - Klik Next

Step 6 - Klik Next


Step 7 - Isi dengan nama lokal domain yang Anda inginkan. Nama domain ini yang akan muncul di address bar browser user Anda. Jadi misalnya jika user akan login, di address bar browser mereka akan terlihat "http://modalsemangat.hotspot".


Step 8 - Masukan username dan password, biasanya di awal untuk login sang network admin.


Step 9 - Klik "OK", dan anda sudah berhasil mengaktifkan fitur hotspot mikrotik dalam jaringan Anda.

Test dengan komputer yang dimasukin ke jaringan hotspot agan di interface hotspotnya sudah ditentukan. Buka aplikasi browser kesayangan agan (firefox, chrome) trus buka misalnya detik.com, Jika sukses agan akan di redirect/diarahkan ke Login Page Hotspot Mikrotik.

default login page mikrotik

Newer Post Older Post Home

0 comments:

Post a Comment